Uci Sanusih Sabet Suara Terbanyak Calon Dewan Kota Tingkat Kelurahan Semanan

Jakarta, temponews.online - Pemilihan Calon Dewan Kota Jakarta Barat Tingkat Kelurahan Semanan sudah berakhir dan dimenangkan oleh calon nomor urut 1, Uci Sanusih. 

Total suara keseluruhan yang masuk ialah sebanyak 127 suara, dan Uci Sanusih berhasil meraup sebanyak 116 suara. Sedangkan pesaingnya nomor urut 2, Yova Deva Koswelly meraih 11 suara.

Pemilihan tersebut berlangsung di Aula Lantai 3 Kelurahan Semanan, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Minggu (26/5/2024).

"Alhamdulillah pemilihan Dewan Kota Jakarta Barat perwakilan Kelurahan Semanan ini berjalan kondusif dan lancar. Kami mulai dari pukul 08.00-12.00 WIB,” kata Topik Winanto selaku Panitia Pemilihan Dewan Kota (PPDK) Tingkat Kelurahan Semanan.

Ia menjelaskan, hak pilih di wilayahnya mencapai 129 orang dari 117 RT dan 12 RW.

"Jadi, dari 129 suara yang tidak hadir hanya 2 orang pemilih.  Sedangkan yang menggunakan hak pilihnya sebanyak 127 suara. Total calon nomor urut nomor 1, Uci Sanusih sebanyak 116 suara, sedangkan nomor urut 2, Yova Deva Koswelly meraih 11 suara," ujarnya.

Tapik berharap bagi Calon Dewan Kota yang terpilih bisa berkomunikasi dengan masyarakat dan pemerintah.

"Komunikasi ini untuk memajukan sosialisasi program-program pemerintah, karena bakal Calon Dewan Kota nanti akan diseleksi di tingkat Kecamatan," jelasnya.

Sementara, Calon Dewan Kota Kelurahan Semanan, Uci Sanusih mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan ketua RW dan RT yang turut menyukseskan proses pemilihan Calon Dewan Kota Jakarta Barat 

"Karena memang upaya- upaya yang saya lakukan ini di awal adalah bersilaturahmi dengan pengurus wilayah yang ada di RW 01 sampai dengan RW 012. Sehingga pada hari ini saya menyaksikan secara langsung bahwa hasilnya sangat maksimal," ungkap Uci.

Uci menyebut ini adalah bukan proses akhir, nanti masih ada proses lanjutan, yaitu mengikuti seleksi atau tahapan-tahapan di tingkat Walikota.

"Harapan saya adalah semua tahapan Kelurahan sudah selesai, artinya kontes ini adalah semuanya mempunyai konsekuensi. Ada yang terpilih dan tidak terpilih dan buat kami adalah semua yang mengikuti pemilihan pada hari ini adalah sudah merealisasikan hak pilihannya di tingkat Kelurahan Semanan," terangnya.

Dikesempatan sama, Ketua Forum RT/RW Kelurahan Semanan, H Jamaludin memberikan apresiasi kepada Uci Sanusih yang terpilih menjadi anggota Dewan Kota Jakarta Barat perwakilan Kelurahan.

"Alhamdulillah setelah diadakan pemilihan Calon Dewan Kota Jakarta Barat tingkat Kelurahan bang Uci Sanusi terpilih," tuturnya.

"Harapan dari kami semua para ketua RW dan RT apabila nanti terpilih menjadi Dewan Kota dapat memajukan khususnya wilayah Semanan," sambung H Jamal.

Dia juga berharap Uci Sanusih bisa mewakili Kelurahan Semanan menjadi Dewan Kota Jakarta Barat.

Karena menurutnya, saat ini disini (Semanan) mungkin sekarang masih tertinggal dengan wilayah yang lain.

"Semoga dalam tahapan pemilihan bang Uci terpilih kembali menjadi Dewan Kota sehingga dapat memberikan aspirasi kami semua di dalam pembangunan," tandasnya. Rill/Red

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url